6.8 C
New York
Kamis, Januari 15, 2026

Buy now

spot_img

Berangkatkan 50 Siswi SMKN 1, Kodim 0705/Magelang Gelar Pendidikan Bela Negara KKRI

MAGELANG – Kodim 0705/Magelang kembali menunjukkan komitmennya dalam menanamkan cinta tanah air kepada generasi muda. Hal ini diwujudkan dengan pemberangkatan peserta Korps Kader Republik Indonesia (KKRI) ke Dodik Bela Negara Rindam IV/Diponegoro pada Jumat (31/10/2025).

Sebanyak 50 siswi dari SMKN 1 Kota Magelang, yang didampingi oleh satu guru, secara resmi diberangkatkan dari Makodim 0705/Magelang pada pukul 13.30 WIB. Program ini merupakan bagian dari upaya untuk membina karakter kebangsaan dan memperkuat wawasan bela negara di kalangan pelajar.

Untuk mendukung kelancaran kegiatan, Kodim Magelang telah menyiapkan tiga kendaraan, yaitu satu unit Elf dan dua unit truk. Pendamping dari Kodim terdiri dari Peltu Kardiono dan Sertu Addin, sementara Ibu Asriati DS bertindak sebagai guru pendamping dari pihak sekolah.

Diharapkan, melalui kegiatan ini, para peserta dapat menguatkan disiplin, mental kebangsaan, serta semangat pengabdian kepada bangsa dan negara.

Komandan Kodim 0705/Magelang, Letkol Inf Afrizal Rakhman, S.I.P., M.I.P., menyampaikan apresiasi terhadap antusiasme para siswi. “Generasi muda adalah aset bangsa. Semangat bela negara tidak hanya diwujudkan dengan mengangkat senjata, tetapi juga melalui sikap disiplin, cinta tanah air, semangat belajar, dan kontribusi positif di lingkungan masing-masing,” ujarnya.

Kegiatan pelatihan bela negara direncanakan akan berlangsung selama beberapa hari dengan materi dasar mengenai kedisiplinan, wawasan kebangsaan, hingga pembentukan karakter.

Dengan pemberangkatan ini, Kodim 0705/Magelang menunjukkan komitmen yang kuat dalam mendukung pembinaan generasi penerus bangsa agar memiliki karakter yang kuat, disiplin, dan siap menghadapi tantangan di masa depan.

Redaktur Pen0705/Mgl

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Latest Articles